Thursday, April 25, 2013

Lautandhana Daily View 25 April 2013

Penguatan saham-saham unggulan sektoral consumer memimpin laju penguatan IHSG yang ditutup pada level 5.011,6 (+0,7%) ditengah menguatnya bursa global. Investor asing membukukan transaksi net sell tipis senilai Rp 43 miliar. Saham-saham jajaran top gainers di antaranya Sumber Energi (ITMA) naik Rp 2.300 ke Rp 13.900, Gudang Garam (GGRM) naik Rp 1.850 ke Rp 50.950, Indocement (INTP) naik Rp 450 ke Rp 25.550, dan Matahari (LPPF) naik Rp 350 ke Rp 12.000; sedangkan saham-saham kategori top losers antara lain HM Sampoerna (HMSP) turun Rp 400 ke Rp 83.300, Asahimas (AMFG) turun Rp 300 ke Rp 8.400, Harum Energy (HRUM) turun Rp 175 ke Rp 4.500, dan Siantar (STTP) naik Rp 170 ke Rp 1.080..

Bursa AS semalam ditutup cenderung flat didorong oleh koreksi saham-saham unggulan akibat hasil 1Q13 yang tidak bagus. P&G terkoreksi 5,9% akibat hasil kinerja keuangan yang dibawah ekspektasi analis karena lonjakan biaya marketing dan fluktuatifnya kurs mata uang asing. Indeks S&P 500 dan Nasdaq ditutup flat masing-masing berada di level 1.578,8 dan 3.269,7 sedangkan indek Dow Jones ditutup menguat terbatas sebesar 0,4% pada level 14.676,3. Sementara itu, bursa Eropa ditutup menguat didorong oleh lelang obligasi Jerman bertenor 30 tahun dengan rata-rata yield sebesar 2,16%. Yield obligasi Italia zero coupon langsung turun menjadi 1,17% dari 1,75% di lelang bulan Maret. Indeks DJ Euro Stoxx menguat signifikan sebesar 1,5% ditutup pada level 2.702,1.

IHSG hari ini kami perkirakan masih akan bergerak fluktuatif terbatas. Saham pilihan kami, antara lain: SMGR, ASII, MLPL, MAIN, AISA dan BUMI.

No comments:

Post a Comment